Mengenal Polip dan Faktor Risiko yang Menyebabkannya

Mengenal Polip dan Faktor Risiko yang Menyebabkannya

Polip terdengar seperti sesuatu yang mengerikan. Namun, apakah kamu sudah mengetahui definisi dari polip? Pada dasarnya, polip adalah jaringan yang tumbuh secara abnormal dengan tangkai. Ia bisa tumbuh di berbagai tempat yang ada di dalam tubuh kamu (Sudiono, dkk, 2016)

Banyak orang menyamakan polip dengan kanker, padahal, keduanya adalah hal yang berbeda. Namun, polip yang tidak ditangani dengan baik dapat menyebabkan kanker dalam jangka waktu tertentu.

Daftar isi:

  1. 1. Apa Penyebab Polip?
  2. 2. Faktor yang Menyebabkan Polip
  3. 3. Gejala Polip

Klik Untuk Donasi -


Oleh Medikator
  1. Terdanai Rp.0
  2. Pencapaian nan%
  3. Donatur 0

Apa Penyebab Polip?

Polip dapat disebabkan oleh banyak hal seperti misalnya:

Radang karena kotoran

Polip bisa berawal dari radang pada beberapa bagian tempat polip tumbuh. Polip hidung, misalnya, bisa berawal dari hidung yang kotor kemudian terkena infeksi dan meradang. Jika tidak segera diobati, lama kelamaan hal tersebut dapat menjadi tumor jinak yang mengganggu pernapasan.

Tingginya estrogen

Pada dasarnya, manusia memiliki hormon estrogen. Hanya saja, perempuan memilikinya dalam kadar yang lebih banyak untuk aktivitas reproduksi. Pria sendiri hanya memiliki sedikit estrogen.

Kadar estrogen yang berada di atas batas normal akan menyebabkan risiko polip. Dokter akan memberikanmu resep khusus untuk menyeimbangkan hormon dan merekomendasikan pengangkatan polip agar tidak menjadi sesuatu yang lebih berbahaya.

Klik Untuk Donasi - Menderita Sesak Akibat Bocor Jantung, Adik Shakila Butuh Pertolonganmu!
Patent Ductus Arteriosus, Defekt Se...
Shakila Maulida Fajrina
Oleh Medikator
  1. Terdanai Rp.11,783,992
  2. Pencapaian 100.17%
  3. Donatur 141

Radang Perut

Perut adalah organ yang agak sensitif. Radang perut bisa disebabkan karena makanan yang salah, olahraga yang terlalu berat, atau stress. Jika sakit pada perut sudah tidak tertahankan lagi, kamu harus segera memeriksakan diri ke dokter agar mendapatkan penanganan yang tepat.

Faktor yang Menyebabkan Polip

Ada beberapa hal yang menyebabkan polip, tetapi itu tergantung pada di mana polip tersebut tumbuh. Contohnya seperti ini:

  • Polip usus besar atau polip kolon disebabkan oleh konsumsi makanan yang rendah serat dalam waktu lama dan kurang cairan. 
  • Polip kandung kemih pria bisa disebabkan hobi merokok. 
  • Polip rahim, bisa disebabkan komplikasi pada rahim. 
  • Polip pada lambung, bisa disebabkan oleh usia yang sudah tua, obat-obatan tertentu, pola makan buruk, dan alkohol. 
  • Polip hidung adalah jenis polip yang bisa disebabkan oleh adanya alergi yang membuat hidung gatal atau terluka.
  • Polip rekti atau anus,  bisa muncul akibat kurangnya kebersihan usai BAB, atau tangan yang kotor kemudian memegang anus (biasanya terjadi pada anak-anak).
  • Polip endometrium, adalah polip yang muncul pada rahim dan terjadi akibat komplikasi kehamilan.

Terkadang, polip bisa muncul tanpa gaya hidup yang buruk dan juga tanpa adanya risiko tertentu seperti kebiasaan yang jorok. Hal tersebut terjadi karena adanya komplikasi yang tak dapat diketahui penyebabnya atau usia. Jadi, semakin tua usiamu, sebaiknya kamu lebih aware terhadap kesehatan karena penyakit bisa datang dari mana saja.

Klik Untuk Donasi - Tiap Detik Nyawanya Terancam, Yuk Bantu Biaya Cangkok Hati untuk Nisa
Atresia Bilier
Khairul Nisa Salsabila
Oleh Medikator
  1. Terdanai Rp.27,673,789
  2. Pencapaian 9.63%
  3. Donatur 764

Gejala Polip

Bagaimana kamu bisa mengetahui jika kamu mengalami polip? Terkadang, polip tidak dapat disadari keberadaannya karena tidak bergejala sama sekali. Namun, seringnya, polip menimbulkan gejala tergantung pada di mana ia tumbuh.

Misalnya, apabila kita mengalami polip pada bagian serviks, pendarahan bisa terjadi usai hubungan seksual. Apabila kamu mengalami polip pada hidung, akan timbul benjolan yang aneh pada bagian dalam hidung yang mengganggu dan mempersulit proses pernapasan.

Jika kamu mengalami hal yang tidak nyaman dan berpotensi berbahaya pada bagian tubuhmu, segera periksakan diri ke dokter. Kamu juga harus membiasakan diri untuk melakukan medical check-up supaya polip tanpa gejala dapat dideteksi dengan mudah.

Polip adalah sebuah penyakit yang tidak berbahaya, tetapi harus ditangani sejak dini supaya tidak berlanjut menjadi hal serius seperti tumor ganas dan tentu saja kanker. Jagalah kesehatanmu dan perbaiki gaya hidupmu. Kamu juga bisa turut membantu mereka dengan penyakit polip kronis melalui donasi di aplikasi fundraiser kesehatan WeCare.id. Lewat WeCare, kamu bisa membantu masyarakat Indonesia yang kekurangan agar dapat mengakses sistem kesehatan yang layak. 

download_app

Referensi:

Sudiono, Janti. (2014). Sistem Kekebalan Tubuh. Jakarta : EGC

Joseph, Novita. 2021. Polip. Hello Sehat