Apa Itu Kanker Endometrium? Apa Bisa Disembuhkan?

Apa Itu Kanker Endometrium? Apa Bisa Disembuhkan?

Kanker endometrium adalah jenis kanker yang sering terjadi pada wanita di seluruh dunia, khususnya di negara-negara berkembang, dan menduduki peringkat keenam dalam jenis kanker paling umum. Apa itu kanker endometrium dan apakah bisa disembuhkan? Berikut ini penjelasannya.

Seorang Petani Mengidap Kanker Ganas di Lehernya, Bantuanmu Sangat Diharapkan!

Apa Itu Kanker Endometrium?

Kanker endometrium merupakan kanker yang terbentuk dan tumbuh di lapisan dalam rahim, yang disebut endometrium. Ini berbeda dari kanker serviks yang terjadi di bagian bawah rahim, dan dari sarkoma uterus yang merupakan jenis kanker langka yang muncul di dinding otot rahim. Kanker endometrium kerap disamakan dengan kanker rahim, tetapi faktanya kanker ini adalah salah satu jenis dari kanker rahim.

Kanker ini berkembang ketika sel-sel di lapisan dalam rahim tumbuh secara tidak normal dan tidak terkendali. Kanker endometrium lebih umum terjadi pada wanita di atas usia 50 tahun yang telah mengalami menopause, tetapi juga bisa terjadi pada wanita yang lebih muda, pria transgender, dan orang interseks, yaitu orang-orang yang terlahir dengan ciri-ciri kelamin yang abu-abu atau tidak jelas.

Mengenal Sistem Reproduksi Wanita

Setelah mengetahui apa itu kanker endometrium, penting juga untuk mengenal sistem reproduksi wanita. Rahim adalah bagian dari sistem reproduksi wanita dan berbentuk seperti buah pir. Rahim adalah organ berotot yang melindungi dan menampung bayi selama kehamilan. Sistem reproduksi wanita terdiri dari vagina, rahim (uterus), vulva, tuba falopi, leher rahim (serviks), serta ovarium.

Sebagian besar kanker rahim dimulai di sel-sel lapisan rahim, yaitu endometrium, dan umumnya kanker endometrium merupakan adenokarsinoma. “Adeno” artinya sel kanker asalnya dari jaringan kelenjar, sementara “karsinoma” artinya kanker dimulai di jaringan yang melapisi ataupun menutupi organ internal.

Jenis kanker Endometrium

Apa itu kanker endometrium sudah dijelaskan di atas. Berikut ini adalah penjelasan mengenai jenis kanker endometrium. Kanker ini dibedakan berdasarkan penampilan sel kanker saat dilihat di bawah mikroskop.

  • Kanker endometrium tipe I, yang paling umum, dikenal sebagai endometrioid adenokarsinoma. Jenis ini sering terkait dengan kelebihan hormon estrogen, sifatnya kurang agresif, dan dapat dideteksi semenjak dini.
  • Kanker endometrium tipe II tidak memiliki kaitan dengan paparan estrogen yang tinggi. Tipe II ini cenderung didiagnosis pada tahap yang lebih lanjut dibanding tumor tipe I, memiliki risiko kambuh dan cenderung tumbuh serta menyebar lebih cepat dibandingkan dengan kebanyakan jenis kanker endometrium. Karsinoma Sel Jernih (Clear Cell Carcinoma) adalah salah satu jenis kanker tipe II ini.
Klik Untuk Donasi - Divonis Kanker Darah, Haikal Butuh Biaya untuk terus Berobat!
Bantu Haikal Sembuh dari Kanker Dar...
Haikal Ibrahim Saputra
Oleh Medikator
  1. Terdanai Rp.2,933,000
  2. Pencapaian 19.13%
  3. Donatur 43

Gejala Kanker Endometrium

Tanda-tanda awal kanker endometrium termasuk:

  • Perdarahan vagina yang tidak normal, seperti perubahan besar dalam siklus menstruasi atau perdarahan di antara periode menstruasi
  • Nyeri di area panggul
  • Perdarahan atau bercak darah yang keluar dari vagina sesudah menopause

Gejala lainnya termasuk:

  • Keputihan berair (mungkin berbau tidak sedap)
  • Penurunan berat badan yang tak biasa
  • Kesulitan buang air kecil
  • Perubahan kebiasaan buang air besar
  • Nyeri perut

Jika Anda mengalami satu atau lebih gejala di atas, bukan berarti Anda pasti menderita kanker endometrium. Gejala-gejala di atas bisa disebabkan oleh banyak faktor lain. Akan tetapi, untuk memastikan gejala tersebut penting untuk segera memeriksakan diri ke dokter.

Diagnosis dan Pengobatan

Berikut adalah langkah-langkah dalam diagnosis dan pengobatan kanker endometrium:

Diagnosis

  • Anamnesis: Dokter akan menanyakan riwayat kesehatan Anda dan keluarga.
  • Pemeriksaan fisik: Melakukan pemeriksaan fisik untuk mengevaluasi kondisi Anda.
  • Tes darah: Melakukan tes darah untuk mencari tanda-tanda kanker atau masalah lain.
  • Pemeriksaan dengan spekulum: Memeriksa vagina dan serviks menggunakan spekulum, yaitu alat medis yang digunakan oleh dokter atau perawat untuk memeriksa dalam vagina atau serviks.
  • USG rahim: Memeriksa rahim dengan ultrasound transvaginal untuk melihat lebih dalam.
  • Biopsi: Mengambil sampel jaringan endometrium untuk diperiksa lebih lanjut. Prosedur ini bisa dilakukan tanpa anestesi atau dengan sedasi ringan, yaitu pasien diberikan obat untuk membuat mereka rileks atau tidur ringan selama prosedur yang tidak memerlukan anestesi umum.

Pengobatan

  • Operasi: Histerekstomi total (operasi pengangkatan semua bagian rahim dan serviks). Prosedur lain termasuk salpingektomi (pengangkatan salah satu atau kedua tuba falopi, saluran kecil yang menghubungkan ovarium dengan rahim), serta ooforektomi (pengangkatan satu atau kedua ovarium). Jika perlu, kelenjar getah bening juga akan diangkat.
  • Radioterapi: Menargetkan kanker dengan sinar radiasi, bisa menggunakan radiasi eksternal atau brakiterapi (radiasi internal).
  • Kemoterapi: Menggunakan obat-obatan untuk menghancurkan sel kanker, biasanya diberikan melalui IV atau drip.
  • Terapi hormonal: Menggunakan obat untuk menghentikan hormon yang dapat mempengaruhi pertumbuhan kanker.

Langkah-langkah ini akan disesuaikan dengan kondisi spesifik kanker Anda serta kebutuhan medis dan preferensi pribadi Anda.

Jumlah Penderita Kanker Endometrium di Indonesia

Apa itu kanker endometrium dan bagaimana pengobatannya sudah dijelaskan di atas. Lalu, bagaimana dengan perkembangan kanker ini di Indonesia? Mengutip laman situs Alomedika, di Indonesia data tentang jumlah kasus kanker endometrium masih sulit ditemukan. 

Berdasarkan data GLOBOCAN dari WHO tahun 2020, jumlah kasus kanker endometrium tercatat sebanyak 7.773, dengan angka kematian mencapai 2.626 kasus. Prevalensi dalam lima tahun terakhir adalah sekitar 22.087 kasus, atau sekitar 16,26 kasus per 100.000 penduduk.

Pengobatan kanker sering kali mahal. Hal ini menjadi beban berat terutama bagi pasien yang kurang mampu secara finansial. Para pasien yang kurang mampu tersebut memerlukan bantuan dana untuk penyembuhan penyakit mereka. Ayo kita bantu mereka melalui WeCare.id. Berikan donasi melalui situs web WeCare.id atau aplikasi WeCare.id yang bisa diunduh di Google Play atau App Store.

Yuk, ulurkan tanganmu untuk bantu sesama bersama WeCare.id!

Referensi

Endometrial Cancer. (2012). Diambil kembali dari hopkinsmedicine.org.

Endometrial cancer. (2013). Diambil kembali dari thewomens.org.au.

Endometrial cancer. (2017). Diambil kembali dari mountsinai.org.

Endometrial cancer. (2020). Diambil kembali dari healthdirect.gov.au.

Siloam Hospitals Medical Team. (2023). Kanker Endometrium – Penyebab, Gejala dan Pengobatannya. Diambil kembali dari siloamhospitals.com.

Novita. (2023). Epidemiologi Kanker Endometrium. Diambil kembali dari alomedika.com.What is womb cancer? (2024). Diambil kembali dari cancerresearchuk.org.

Sumber Featured Image : Sasun Bughdaryan on Unsplash