Tanggap Darurat COVID 19, WeCare.id Bersama TokoCare dan BKND Salurkan Oksigen ke RS di Jabar dan DIY

Tanggap Darurat COVID 19, WeCare.id Bersama TokoCare dan BKND Salurkan Oksigen ke RS di Jabar dan DIY

Peningkatan kasus COVID 19 beberapa waktu lalu telah berdampak terhadap kelangkaan persediaan oksigen pada seluruh fasilitas kesehatan seluruh Indonesia. Seperti yang kita tahu, oksigen merupakan kebutuhan utama dalam membantu penanganan pasien COVID 19.

Oleh karena itu, WeCare.id bersama dengan TokoCare dan BKND mendistribusikan 90 buah tabung oksigen berukuran 47 ml ke beberapa rumah sakit Jawa Barat dan Daerah Istimewa Yogyakarta. Melalui kegiatan ini, sebanyak 60 tabung oksigen sudah didistribusikan ke rumah sakit di Jawa Barat dan 30 tabung didistribusikan ke rumah sakit di Daerah Istimewa Yogyakarta. Kegiatan yang diinisiasi oleh Tokocrypto melalui TokoCare ini bertujuan untuk membantu percepatan penanganan COVID 19 di Indonesia.

Proses pendistribusian tabung oksigen ke RSUD dr. Chasbullah Abdulmadjid

COO Tokocrypto, Teguh Kurniawan Harmanda, mengatakan dengan pendistribusian 90 tabung oksigen ini bisa bermanfaat membantu rumah sakit yang membutuhkan.

“Semoga kedepannya, kegiatan ini bisa continue dan bisa bermanfaat untuk kita semua terutama yang terdampak situasi ini,” tambahnya.

Nah, berikut ini adalah daftar rumah sakit penerima tabung oksigen:

JAWA BARAT

  • RSUD dr. Chasbullah Abdulmadjid, Kota Bekasi
  • RSUD Ciawi, Kabupaten Bogor
  • RS Bhakti Medicare, Sukabumi
  • RSU dr. Abdul Radjak, Purwakarta
  • RSU Permata Medical Care, Indramayu
  • RS Sumber Kasih, Cirebon

DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

  • RSUP dr. Sardjito
  • RSU Rizki Amalia
  • RS PKU Muhammadiyah