Tips Memiliki Hubungan yang Sehat dengan Pasangan

Tips Memiliki Hubungan yang Sehat dengan Pasangan

Setiap orang pasti mendambakan memiliki hubungan yang sehat dan harmonis dengan pasangannya. Saat sedang memadu kasih, semua orang akan membuat pasangannya merasa nyaman walaupun mereka memiliki kepribadian yang berbeda-beda. Namun, tidak ada hubungan yang sempurna. Dalam perjalanannya, setiap pasangan pasti akan menghadapi lika-liku yang harus mereka atasi bersama. Pasangan yang memiliki hubungan tidak sehat, tentunya akan mudah goyah saat harus menghadapi masalah. Sedangkan, pasangan dengan hubungan sehat tentunya akan dengan mudah mengatasi masalah yang mereka hadapi. 

Untuk mempunyai hubungan sehat, tentunya bukan hal yang mudah. Ada usaha dan perjuangan yang panjang dari kedua belah pihak agar hubungan jauh dari konflik serta mampu bertahan hingga akhir hayat. Berikut beberapa ciri dan kunci penting agar memiliki hubungan yang sehat dengan pasangan.

Daftar isi:

  1. 1. Ciri-Ciri Kamu dan Pasangan Memiliki Hubungan yang Sehat
  2. 2. Kunci Penting Memiliki Hubungan yang Sehat

Ciri-Ciri Kamu dan Pasangan Memiliki Hubungan yang Sehat

Berikut ini beberapa ciri kalau kamu dan pasangan memiliki hubungan sehat:

Kamu bebas mengungkapkan pikiranmu

Sebuah hubungan bisa berjalan bertumbuh jika pasangan bisa mengekspresikan apa yang sedang menjadi pikirannya secara jujur dan terbuka. Hal ini menandakan jika dalam hubunganmu tidak ada bahasan yang terlarang dan pasangan mau saling mendengarkan satu sama lain. Komunikasi yang konsisten sangat penting untuk membangun hubungan bersama yang langgeng dan sehat.

Kamu dan pasangan memiliki privasi

Saat sedang jatuh cinta, rasanya kita akan memberikan semua yang kita punya, termasuk privasi, untuk pasangan kita. Namun, bukan berarti pasangan bisa mengatur apa pun yang kamu punya dan harus selalu menghabiskan waktu bersama-sama. Hubungan sehat tentunya akan mempersilakan pasangan untuk melakukan hobi atau berkumpul dengan temannya masing-masing.

Bisa menahan diri

Dalam sebuah hubungan sangat wajar jika sesekali kamu mengalami konflik atau bertengkar dengan pasangan. Yang harus kamu lakukan adalah tetap menahan diri untuk tidak mengucapkan kata-kata atau berbuat kasar kepada pasangan. Dalam hubungan sehat, tentunya akan ada selalu kata maaf untuk setiap kesalahan.

Bisa menerima satu sama lain

Dalam sebuah pasangan, kamu harus menyadari bahwa tidak ada manusia yang sempurna. Begitu pun dengan pasanganmu. Oleh karena itu, sangat penting untuk saling menerima dan menghargai satu sama lain.

Bisa saling menemukan kebahagiaan

Dalam sebuah hubungan sehat pastinya akan penuh dengan tawa dan kebahagiaan. Kamu bisa saling menemukan kebahagiaan dalam momen-momen sederhana yang kalian lalui bersama.

Kunci Penting Memiliki Hubungan Harmonis

Berikut ini beberapa hal yang harus ada dalam sebuah hubungan agar selalu harmonis.

Saling peduli dan terlibat

Sebuah hubungan akan semakin langgeng dan harmonis jika masing-masing pasangan memiliki ikatan batin yang kuat. Selain itu, kamu dan pasangan juga harus sama-sama rela berkorban, saling peduli satu sama lain, dan mau terlibat dalam segala hal, mulai dari hal sepele hingga yang kompleks.

Saling jujur dan terbuka

Komunikasi yang jujur dan terbuka merupakan kunci penting hubungan kamu akan berjalan langgeng dan harmonis. Oleh karena itu, sejak awal memulai hubungan sebaiknya kamu bisa mengutarakan segala keluh kesah atau unek-unek dengan kepala dingin untuk mendapatkan solusi yang tepat.

Tidak saling menuntut

Setiap orang pasti memiliki karakter dan sifat yang berbeda. Oleh karena itu, jika kamu sudah siap memulai sebuah hubungan, artinya kamu juga sudah siap menerima segala kelebihan dan kekurangan pasangan kamu. Namun, hal ini bukan berarti kamu pasrah jika ada hal yang kamu kurang suka dari pasangan, ya. Sebaiknya segera komunikasikan dengan pasangan jika ada hal yang mengganjal atau yang kurang kamu suka agar bisa mendapatkan solusi yang terbaik.

Saling menghargai satu sama lain

Dalam sebuah hubungan, masing-masing memiliki kedudukan yang adil atau sama. Tidak ada yang lebih superior dari yang lainnya. Oleh karena itu, wajib untuk saling menghargai satu sama lain dengan saling memaafkan jika berbuat salah hingga berterima kasih atas kebaikan yang sudah pasangan kamu lakukan.

Itulah beberapa kunci penting agar kamu memiliki hubungan yang sehat dan harmonis. Tidak hanya hubungan yang harus sehat. Tubuh pun juga harus selalu kamu jaga kesehatannya. Jika kamu memiliki keluhan kesehatan, sebaiknya kamu langsung konsultasikan kepada dokter. Namun, sayangnya, tidak semua orang beruntung bisa mendapatkan akses kesehatan. Masih banyak orang Indonesia yang memiliki keterbatasan mengakses fasilitas kesehatan karena faktor finansial dan wilayah tempat tinggal yang jauh dari pusat kota. Oleh karena itu, bersama WeCare.id, mari wujudkan Indonesia yang sehat, merata. Cari tahu tentang WeCare.id lebih lengkap melalui website atau aplikasi yang bisa kamu unduh lewat App Store atau Google Play.

Klik Untuk Donasi - Jantung Naufa Bocor Sampai Sesak Nafas & Wajahnya Penuh Dengan Bintik Merah...!!
Jantung Bocor
Naufa Lidinina
Oleh Medikator
  1. Terdanai Rp.1,864,833
  2. Pencapaian 2.95%
  3. Donatur 29

REFERENSI:

Hellosehat. https://hellosehat.com/mental/hubungan-harmonis/kunci-hubungan-yang-sehat/. Diakses pada 22 Juni 2022.

Kompas.com. https://lifestyle.kompas.com/read/2021/12/21/190000220/tanda-tanda-kamu-dan-pasangan-punya-hubungan-yang-sehat?page=all. Diakses pada 22 Juni 2022.

Alodokter. https://www.alodokter.com/ini-lho-ciri-ciri-hubungan-yang-sehat. Diakses pada 22 Juni 2022.

Sumber Featured Image : Priscilla Du Preez on Unsplash