Yuk Kenali Perbedaan Mood Swing dan Bipolar

Yuk Kenali Perbedaan Mood Swing dan Bipolar

Beberapa orang pernah mengalami mood swing, yaitu perubahan suasana hati. Suatu hari mereka bisa merasa bahagia, tapi ketika mendengar berita buruk, suasana hatinya berubah jadi sedih. Hal yang sama juga bisa terjadi kepada orang yang menderita bipolar. Gangguan kesehatan mental ini mempengaruhi suasana hati. Lalu bagaimana mengetahui perbedaan mood swing dan bipolar? Berikut bahasannya.

Mood swing

Untuk mengetahui perbedaan mood swing dan bipolar, terlebih dahulu kenali apa itu mood swing. Sepertinya setiap orang pernah mengalami perubahan emosi yang dikenal dengan istilah mood swing. Fenomena ini merupakan konsep umum yang dipakai untuk mendeskripsikan fluktuasi emosi yang terjadi dengan cepat juga intens. Perubahan suasana hati ini sering digambarkan sebagai “roller coaster” perasaan dari bahagia, sedih, marah, hingga depresi. 

Kemungkinan orang bisa mengenali apa penyebab perubahan suasana hati mereka seperti stres di tempat kerja. Namun, tak jarang juga perubahan suasana hati terjadi tanpa penyebab yang jelas. Bahkan mungkin orang mengalami perubahan suasana hati bila mereka mempunyai masalah kesehatan mental yang mendasarinya, seperti bipolar.

Apa itu gangguan bipolar?

Gangguan bipolar merupakan masalah kesehatan mental yang khususnya mempengaruhi suasana hati seseorang. Jika orang mengalami gangguan bipolar, orang tersebut mungkin mengalami saat-saat ketika mereka mengalami:

  • episode manik atau hipomanik (yang ditandai dengan suasana hati yang gembira, energik, hiper-aktivitas, pandangan hidup yang positif dan ekspansif, rasa percaya diri yang meningkat dan memiliki perasaan bahwa segala sesuatu mungkin terjadi)
  • episode depresi (yang ditandai dengan perasaan lesu dan kekurangan energi, pandangan hidup yang negatif, harga diri dan percaya diri yang rendah atau tidak ada, dan memiliki perasaan bahwa sesuatunya serba tidak mungkin)
  • kemungkinan beberapa gejala psikosis selama episode manik atau depresi

Penyebab mood swing

Sesudah tahu perbedaan mood swing dan bipolar, selanjutnya adalah mengetahui apa penyebab keduanya. Tiap orang mengalami perubahan suasana hati dari waktu ke waktu. Perubahan internal yang terjadi sepanjang hidup bisa memengaruhi suasana hati, tetapi bukan hanya apa yang terjadi di dalam hati yang menentukan perasaan seseorang; orang juga akan merespons apa yang terjadi di sekitar mereka. Orang-orang bisa mengalami perubahan suasana hati yang tiba-tiba bila mereka:

  • mengalami perubahan hidup yang signifikan, seperti berganti atau pindah pekerjaan 
  • merasa stres atau kewalahan
  • kurang tidur
  • tidak mengonsumsi makanan yang sehat
  • minum obat yang dapat memengaruhi tidur atau suasana hati 

Lalu apa yang menyebabkan gangguan bipolar?

Gangguan bipolar penyebabnya tidak diketahui secara pasti. Para peneliti berpendapat bahwa kombinasi dari berbagai faktor, termasuk fisik, lingkungan dan sosial, meningkatkan peluang seseorang untuk mengalami kondisi tersebut. Di antara penyebab itu, antara lain:

  • trauma masa kecil
  • ketidakseimbangan kimia otak
  • peristiwa kehidupan yang penuh tekanan
  • faktor genetik

Bagaimana cara mengetahui perbedaan mood swing dan bipolar?

Karena keduanya berkaitan dengan suasana hati, bagaimana cara mengetahui perbedaan mood swing dan bipolar?

Mood swing bisa menjadi bagian dari gangguan bipolar. Mood swing adalah perubahan suasana hati, perbedaan perubahan suasana hati pada orang biasa dan orang dengan gangguan bipolar yaitu pada tingkat keparahan dan durasinya. Umumnya perubahan suasana hati pada orang biasa tidak akan mengganggu hidup mereka. Sebagian besar suasana hati yang dialami orang biasa tidak pernah menjadi se-ekstrim itu atau merasa tidak terkendali. Ketika merasa depresi mereka akan pulih kembali menjadi baik.  Demikian pula, suasana hati yang bahagia dan gembira juga tidak akan lama, dan cenderung kembali ke suasana hati yang biasa-biasa saja. Kebanyakan orang yang mengalami mood swing, tapi tidak akan terlalu tertekan atau terlalu bahagia untuk waktu yang lama.

Orang dengan gangguan bipolar mengalami perubahan suasana hati yang ekstrem dan tidak normal dan perubahan itu bertahan lama, yang mengakibatkan tekanan psikologis yang parah, dan mengganggu fungsi normal.

Orang yang menderita mood swing merasa sedikit sedih atau sedikit bahagia, mereka masih bisa bekerja, bertemu teman, pergi ke bioskop, dan lain-lain. Ketika seseorang menderita gangguan bipolar, perubahan suasana hati dapat mengganggu hidup mereka, terkadang mengganggu sepenuhnya. Orang yang menderita bipolar bisa merasa sangat tertekan sehingga tak bisa bangun dari tempat tidur dan bahkan begitu tertekannya sampai tak ingin hidup.

Ketika dalam episode depresi, orang dengan bipolar bisa begitu maniak sehingga mereka bisa menghabiskan kekayaan keluarga dan berhutang. Mereka juga bisa terlibat dalam pertengkaran dengan orang-orang yang ditemui di jalan sehingga membuat mereka ditangkap karena dianggap mengganggu. Jadi perbedaan mood swing dan bipolar cukup dramatis dalam hal perubahan suasana hati. 

Itulah perbedaan mood swing dan bipolar yang meski keduanya berkaitan dengan perubahan suasana hati tapi terdapat perbedaan pada tingkat keparahan dan durasinya. Penyebab bipolar tidak diketahui tapi bisa jadi karena faktor genetik, ada faktor pemicu, juga ketidakseimbangan kimia otak. Di sela-sela waktu mempelajari tentang mood swing dan bipolar, yuk sisihkan waktu sesaat untuk membantu pasien yang membutuhkan bantuan biaya pengobatan. Caranya yaitu dengan mengunduh aplikasi WeCare.id di Google Play atau App Store untuk donasi mudah dan praktis kapan saja. 

Yuk, ulurkan tanganmu untuk bantu sesama bersama WeCare.id!

Tubuh Dimas Semakin Kurus Akibat TB Paru yang Tak Kunjung Sembuh!

Referensi

Bipolar disorder. (2018). Diambil kembali dari mind.org.uk.

Galynker, I. (2008). How Can I Tell The Difference Between “Mood Swings” And Bipolar Disorder? Diambil kembali dari abcnews.go.com.

Introduction to Bipolar Disorder and Mood Disorders. (2000). Diambil kembali dari mentalhelp.net.

Mood Swings. (2021). Diambil kembali dari medicoverhospitals.in.

Schimelpfening, N. (2020). Causes and Risk Factors of Mood Swings. Diambil kembali dari verywellmind.com.

Sumber Featured Image : Gerd Altmann dari Pixabay