Selama bulan puasa ada dua informasi penting yang sering dicari banyak orang, yaitu waktu buka dan waktu imsak. Informasi ini dikenal dengan sebutan jadwal imsakiyah. Jadwal ini berisi tentang informasi salat lima waktu, waktu mulai puasa serta waktu berbuka selama bulan Ramadan. Informasi ini biasanya tersedia secara offline maupun online sehingga mudah didapat.
Klik Untuk Donasi - Tak Punya Biaya untuk Operasi, Bahri Belum Bisa BAB dengan Normal Lewat Anusnya!- Terdanai Rp.13,222,861
- Pencapaian 21.20%
- Donatur 183
Jadwal imsakiyah bagi masyarakat muslim di Indonesia menjadi suatu kebutuhan yang penting. Dengan jadwal tersebut, aktivitas ibadah selama Ramadan menjadi lebih mudah. Namun jadwal tersebut memiliki perbedaan waktu di tiap daerah di Indonesia.
Daftar isi:
Arti Kata Imsak/Imsakiyah
Mengutip dari laman situs Republika kata imsak secara harfiah berarti ‘menahan’ atau ‘memelihara’. Sementara arti kata imsakiyah menurut laman situs aplikasi terjemahan Bab.la adalah kalender yang menunjukkan waktu puasa dan salat selama Ramadhan.
Di Indonesia, kata imsak umumnya digunakan untuk menyebut waktu menahan diri dari aktivitas makan dan minum juga hal-hal yang dapat membatalkan ibadah puasa ketika akan terbit fajar. Sebenarnya imsak hanya merupakan anjuran dan peringatan untuk orang-orang yang akan berpuasa bahwa waktu subuh akan segera tiba. Waktu Subuh merupakan waktu dimulainya ibadah puasa. Seperti disebutkan dalam surat al-Baqarah ayat 187, yang artinya: “…dan makan minumlah sampai terang bagimu benang putih dari benang hitam yakni fajar. Kemudian sempurnakanlah puasa itu hingga malam…”
Awal Mula Jadwal Imsakiyah
Tak banyak orang yang tahu kalau jadwal imsakiyah ternyata pertama kali muncul di negara Mesir, bukan Arab Saudi. Mesir yang dijajah oleh Prancis mendapatkan keuntungan, salah satunya yakni pendirian Scientific Center. Dari pengetahuan bangsa Prancis, orang-orang Mesir belajar Batu Rosetta serta peradaban kuno Mesir. Hal lain yang mereka pelajari adalah seni dan penulisan juga percetakan modern. Prancis melakukan percetakan pertama bagi masyarakat Mesir.
Jadwal imsakiyah dikenalkan ke Mesir pada masa pemerintahan Muhammad Ali Pasha serta dua tahun usai ia meninggal, yaitu pada Ramadan 1262 Hijriyah, atau September 1846 Masehi. Pencetakan jadwal tersebut dilakukan di percetakan Bulaq dan dikenal dengan nama Jadwal Imsakiyah Wali al-Nuam.
Jadwal imsakiyah tersebut dicetak pada kertas yang berwarna kuning dengan ukuran 27 cm x 17 cm. Di bagian atas tertera informasi hari pertama Ramadan yang jatuh pada hari Senin serta bulan sabit bisa terlihat jelas di selatan sepanjang 35 menit. Di Jadwal tersebut juga terdapat gambar Muhammad Ali Pasha. Menurut Wassim Afifi, seorang peneliti dan editor di laman situs Toraseyat, jadwal tersebut berisi tabel besar tentang waktu-waktu salat serta puasa pada waktu bulan Ramadan, yang merujuk kepada sistem kalender Arab.
Muliakan Mustahik dengan Berzakat
Imsak Di Indonesia
Waktu imsak yang sering dibaca sebagai jadwal imsakiyah adalah waktu yang diciptakan oleh para ulama Indonesia. Dalam pembuatannya menyesuaikan dengan kaidah yang berlaku. Pembuatan jadwal tersebut adalah sebuah ikhtiar dan perhatian dari para ulama.
Penetapan jadwal imsakiyah tersebut tujuannya untuk memudahkan umat di bulan Ramadan. Waktu imsak tersebut biasanya 10 menit – 15 menit sebelum kumandang azan Subuh. Ini merupakan salah satu bentuk pengingat bahwa sebentar lagi akan masuk waktu subuh, waktu dimulainya puasa. Jadwal imsak ini bukanlah sebuah kewajiban, jadi tiap orang bisa mengikutinya atau tidak. Waktu imsak tersebut bisa digunakan untuk gosok gigi dan bersiap untuk salat Subuh.
Jadwal Imsakiyah
Kementerian Agama sudah menyediakan jadwal imsakiyah untuk bulan puasa Ramadan 2022. Untuk masyarakat yang ingin mengetahui jadwal tersebut, bisa membuka langsung situs Kemenag di link resminya, yaitu https://bimasislam.kemenag.go.id/jadwalimsakiyah. Jadwal ini juga memuat waktu salat lima waktu hingga berbuka puasa. Untuk mengunduh jadwal ini cukup klik ikon awan yang bertuliskan Export Excel.
Jika ingin memiliki jadwal imsakiyah per provinsi, masyarakat bisa mengakses laman situs Kompas.com. di situs ini tersedia jadwal imsak dan waktu salat lima waktu untuk seluruh kabupaten/kota di Indonesia. Berikut jadwal dan link untuk mengunduhnya yang tersedia di laman situs Kompas.
1. Aceh – Banda Aceh | Link
2. Sumatera Utara – Medan | Link
3. Sumatera Barat – Padang | Link
4. Riau – Pekanbaru | Link
5. Kepulauan Riau – Tanjungpinang | Link
6. Jambi | Link
7. Bengkulu | Link
8. Sumatera Selatan – Palembang | Link
9. Kepulauan Bangka Belitung (Babel) – Pangkalpinang | Link
10. Lampung – Bandar Lampung | Link
11. Banten – Serang | Link
12. Jawa Barat – Bandung | Link
13. DKI Jakarta | Link
14. Jawa Tengah – Semarang | Link
15. DIY – Yogyakarta | Link
16. Jawa Timur – Surabaya | Link
17. Bali – Denpasar | Link
18. Nusa Tenggara Barat (NTB) – Mataram | Link
19. Nusa Tenggara Timur (NTT) – Kupang | Link
20. Kalimantan Barat – Pontianak | Link
21. Kalimantan Tengah – Palangka Raya | Link
22. Kalimantan Selatan – Banjarmasin | Link
23 Kalimantan Timur – Samarinda | Link
24. Kalimantan Utara – Tanjung Selor | Link
25. Sulawesi Utara – Manado | Link
26. Sulawesi Tengah – Palu | Link
27. Sulawesi Selatan – Makassar | Link
28. Sulawesi Tenggara – Kendari | Link
29. Gorontalo | Link
30. Sulawesi Barat – Mamuju | Link
31. Maluku – Ambon | Link
32. Maluku Utara – Ternate | Link
33. Papua Barat – Manokwari | Link
34. Papua – Mimika | Link
35. Papua – Jayapura | Link
Itulah informasi mengenai jadwal imsakiyah. Ternyata jadwal ini pertama kali dibuat oleh negara Mesir. Jadwal yang memberikan info tentang waktu imsak ini bukanlah sebuah jadwal yang wajib diikut. Ini hanya sebuah upaya dari para ulama untuk memberikan kemudahan pada masyarakat saat beribadah puasa Ramadan. Jadi jika kamu ingin, kamu bisa mengikuti jadwal tersebut. Sambil menunggu waktu berbuka, kamu bisa isi waktu tersebut dengan membantu pasien yang membutuhkan bantuan biaya pengobatan. Kamu hanya perlu mengunduh aplikasi WeCare.id di Google Play atau App Store untuk donasi mudah dan praktis kapan saja.
Yuk, ulurkan tanganmu untuk bantu sesama bersama WeCare.id!
Referensi
Baiquni, A. (2017). Fakta Menarik Sejarah Jadwal Imsakiyah Ramadan. Diambil kembali dari dream.co.id.
Jadwal Imsakiyah dan Buka Puasa Ramadhan 2022, Lengkap Seluruh Daerah di Indonesia. (2022). Diambil kembali dari regional.kompas.com.
Meaning of Imsak and Its Time. (2011). Diambil kembali dari islamqa.info.
Rizqa, H. (2020). Apa Itu Imsak? Diambil kembali dari ramadhan.republika.co.id.
Umam. (t.thn.). Apa itu Imsak? Beserta Makna Dan Penjelasan Tentang Imsak. Diambil kembali dari gramedia.com.
Yakin, S. (2020). Makna Imsak dan Puasa. Diambil kembali dari republika.co.id.Yuslianson. (2022). Cek Link Jadwal Imsakiyah Ramadhan 2022 Agar Puasa Makin Lancar. Diambil kembali dari liputan6.com.