Buah longan atau di Indonesia dikenal dengan nama buah kelengkeng, berasal dari Asia Tenggara. Tak heran jika buah ini banyak kita jumpai di pasaran. Buah longan bisa dimakan secara langsung, dikemas dalam bentuk buah kaleng, dikeringkan, atau dicampur ke dalam makanan pencuci mulut atau dalam saus. Longan juga biasa menjadi buah pendamping minuman koktail.
Manfaat kesehatan dari buah longan sendiri beragam, beberapa di antaranya yang paling menonjol meliputi:
1.Kemampuan buah longan untuk meningkatkan asupan vitamin C dalam tubuh.
Sering mengonsumsi buah longan dapat menjaga Anda dari kondisi tekanan darah tinggi, penyakit jantung, penyakit degenerasi makular akibat pertambahan usia serta berbagai tipe kanker. Longan yang dimakan langsung memiliki kekayaan vitamin C, dengan jumlah 84 miligram dalam 3.5 ons buah longan. Jumlah vitamin C ini sudah setara dengan 93 persen rekomendasi asupan vitamin C harian bagi tubuh, yaitu sebanyak 90 miligram bagi pria dan 100 persen bagi wanita, yaitu 75 miligram bagi wanita.
2.Memperkuat tulang
Para wanita yang sudah memasuki masa menopause secara otomatis akan memiliki kadar mineral tembaga yang menurun sehingga berisiko terkena osteoporosis. Orang dewasa perlu meminum sekitar 900 mikogram tembaga setiap harinya, dan 3.5 ons longan segar mengandung 19 persen dari rekomendasi asupan harian ini. Longan yang dikeringkan bahkan memberikan lebih banyak manfaat lagi. 3.5 ons longan kering memiliki 807 mikrogram mineral, hampir mencapai 90 persen rekomendasi asupan harian.
3.Menabung kadar zat besi dalam tubuh
Para vegetarian yang tidak mendapatkan asupan protein hewani dapat mendapatkan pengganti dari longan, khususnya bagi wanita hamil, atlet dan remaja wanita. Longan kering dapat menambahkan asupan zat besi bagi tubuh, dalam setiap 3.5 ons-nya yang mengandung sekitar 5 miligram zat besi, atau sekitar 62 persen rekomendasi harian untuk pria dan 28 persen rekomendasi harian untuk wanita.
4.Longan juga membantu mencegah masalah kesehatan mata
Di dalam longan, terdapat kandungan riboflavin yang merupakan bagian dari vitamin B kompleks. Para pria membutuhkan sekitar 1.3 miligram vitamin jenis ini setiap harinya, sementara para wanita membutuhkan 1.1 miligram per hari. Kekurangan kandungan riboflavin dapat menyebabkan risiko menderita berbagai penyakit mata, terutama penyakit katarak. Di dalam longan, terdapat sekitar 0.14 miligram riboflavin di setiap 3.5 ons sajiannya. Longan yang dikeringkan memiliki sekitar 0.5 miligram per sajiannya. Memakan sekitar 3.5 ons longan yang dikeringkan sudah memberikan suplai 38 persen riboflavin yang diperlukan pria dan 45 persen yang dibutuhkan wanita.
Ditinjau oleh: dr. Nina Amelia Gunawan
Sumber: https://meetdoctor.com/article/4-manfaat-kesehatan-kelengkeng#/page/1