Apakah Penderita Lumpuh Otak Bisa Sembuh Total?

Apakah Penderita Lumpuh Otak Bisa Sembuh Total?

Setiap orang tua pasti menginginkan kesembuhan anaknya ketika anak mereka menderita suatu penyakit. Begitu juga dengan para orang tua yang anaknya menderita lumpuh otak atau celebral palsy (CP). Penyakit yang disebabkan oleh kerusakan otak ini mengganggu pergerakan dan kordinasi otot penderitanya, sehingga mereka susah berjalan, duduk, berdiri, atau melakukan aktivitas fisik lainnya.

Salah satu pertanyaan yang paling banyak ditanyakan para orang tua penderita celeral palsy adalah apakah anak mereka yang menderita penyakit ini bisa benar-benar sembuh? 

Bisakah Lumpuh Otak Sembuh Total?

Ini merupakan pertanyaan yang banyak ditanyakan oleh para orang tua ketika dokter memvonis anak mereka mengalami celebral palsy. Sayangnya hingga saat ini belum ada pengobatan yang benar-benar bisa menyembuhkan anak dengan lumpuh otak. Yang bisa diusahakan adalah perawatan untuk membantu anak-anak dengan kondisi ini supaya mereka tetap bisa aktif dan mandiri.

Klik Untuk Donasi - Alami Gizi Buruk akibat Lumpuh Otak, Rayhan Mengharapkan Bantuanmu Segera!
Bantu Rayhan Lawan Lumpuh Otak dan ...
M. Rayhan Alghifari
Oleh Medikator
  1. Terdanai Rp.10,110,000
  2. Pencapaian 35.01%
  3. Donatur 122

Bagaimana Perkembangan Pengobatan untuk Celebral Palsy?

Dari tahun 1970an hingga 1990an beragam jenis pengobatan untuk penyembuhan lumpuh otak sudah banyak dikembangkan. Akan tetapi, hingga saat ini belum ada penyembuhan yang benar-benar diterima secara luas. 

Beberapa metode pengobatan terbaru yang sedang diuji mencakup perbaikan sel otak, intervensi untuk mencegah kerusakan otak, dan penelitian sel punca. Penelitian klinis lainnya termasuk uji klinis yang melibatkan sel punca dan penelitian sumsum tulang belakang. 

Selain itu, para ilmuwan juga mempelajari gen manusia yang dapat menyebabkan malformasi di beberapa wilayah otak yang mengarah ke cerebral palsy. 

Otak bayi baru lahir dengan cedera dan gangguan seperti pendarahan, infeksi, dan kejang saat ini juga sedang diteliti untuk mempelajari bagaimana zat kimia otak menjadi beracun, yang dapat menyebabkan kondisi seperti lumpuh otak.

Berat Badan Azzam terus Turun akibat Epilepsi, Uluran Tanganmu sangat diharapkan!

Keberhasilan Pengobatan Lumpuh Otak dengan Teknologi Sel Punca

Terapi sel punca terus menunjukkan manfaat sebagai cara untuk mencegah atau memperbaiki sel otak yang rusak, yang dapat menyebabkan cerebral palsy. 

Tim dokter di Bochum berhasil mengobati cerebral palsy dengan darah tali pusat sendiri. Mereka adalah Dr. Arne Jensen dari Campus Clinic Gynaecology bersama dengan rekannya, Prof. Dr. Eckard Hamelmann dari Catholic Hospital Bochum.

 Pada Januari 2009 tim dokter dari Bochum menangani seorang anak laki-laki yang mengalami kerusakan otak parah akibat serangan jantung. Anak tersebut pulih setelah mendapat terapi sel punca. Dua bulan setelah pengobatan, gejalanya membaik; dalam beberapa bulan berikutnya, dia bisa bicara dan bergerak. 

Temuan ini menghilangkan keraguan tentang keefektifan terapi ini. Pasien yang sebelumnya dinyatakan memiliki sedikit harapan hidup, kini bisa makan, berjalan, dan berbicara.

Sementara itu, hasil studi yang dilakukan oleh Dr. Min Young Kim dan rekan-rekannya dari CHA Bundang Medical Center di Korea Selatan pada tahun 2013 telah menemukan bahwa sel punca darah tali pusat bisa efektif untuk mengobati lumpuh otak. 

Mereka melakukan studi dengan memberikan sel punca darah tali pusat kepada anak-anak yang menderita CP yang berjumlah 96 orang dengan rentang umur antara 10 bulan hingga 10 tahun.  Hasil studi menemukan bahwa anak-anak yang terlibat dalam penelitian tersebut mengalami peningkatan fungsi motor dan kognitif. 

Meskipun hasilnya menjanjikan, masih perlu penelitian lebih lanjut. Lumpuh otak adalah gangguan yang memengaruhi gerakan dan fungsi otak, dan belum ada obat untuknya.

Apa Saja Jenis Pengobatan yang Tersedia untuk Lumpuh Otak?

Saat ini tersedia beberapa pilihan pengobatan untuk anak yang menderita celebral palsy, yaitu:

  1. Penggunaan obat-obatan untuk mengurangi gejala seperti kejang, gangguan tidur, atau kekakuan otot.
  2. Terapi, seperti:
  • Terapi fisik yang melibatkan latihan dan teknik untuk meningkatkan kekuatan otot, keseimbangan dan gerakan.
  • Terapi wicara dan bahasa untuk membantu meningkatkan kemampuan komunikasi dan berbicara.
  • Terapi okupasi untuk membantu individu dalam melakukan aktivitas sehari-hari secara mandiri.
  • Terapi psikologis untuk membantu pasien dan keluarganya dalam mengatasi stres dan masalah emosional yang terkait dengan kondisi tersebut.
  1. Tindakan operasi. Tindakan ini bisa dilakukan untuk mengatasi masalah fisik tertentu seperti kelainan tulang atau kontraktur otot, yaitu ketika otot menjadi kaku dan sulit meregang.

Tujuan dari pengobatan cerebral palsy adalah untuk:

  • mengelola gejala.
  • mengurangi rasa sakit.
  • memaksimalkan kemandirian agar bisa berumur panjang dan sehat. 

Pengobatan lumpuh otak berbeda-beda bagi tiap individu dengan menargetkan dan mengobati gejalanya secara khusus. Jenis-jenis pengobatan cerebral palsy yang dibutuhkan oleh pasien bergantung pada:

  • Kondisi-kondisi yang muncul bersamaan
  • Jenis cerebral palsy (spastik, athetoid, ataksik, hipotonik, dan campuran)
  • Tingkat gangguan atau keterbatasan fisik
  • Lokasi gangguan gerakan

Hal yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Melakukan Pengobatan

Pengobatan untuk anak dengan lumpuh otak, fokus pengobatan tidak hanya pada memperbaiki keterbatasan fisik mereka. Ketika memilih pengobatan cerebral palsy, ada aspek lain yang harus dipertimbangkan, yaitu aspek sosial dan emosional anak dalam menjalani kehidupan keseharian mereka.

Beberapa anak dengan celebral palsy ada yang bisa menerima keterbatasan fisik yang mereka alami. Penting bagi orang tua untuk mempertimbangkan perasaan mereka. Beberapa pengobatan lumpuh otak bisa mengakibatkan anak merasa stres dan tidak nyaman dan mungkin pengobatan itu bukan yang terbaik bagi anak. 

Oleh karena itu, sangatlah penting untuk membicarakan mengenai dampak fisik dan emosional dari semua pengobatan dengan para dokter. Namun tak kalah pentingnya adalah untuk membicarakan semua dampak tersebut dengan anak yang menjadi pasien celebral palsy tersebut.

Mahalnya Biaya Terapi Lumpuh Otak

Hal lain yang perlu dipertimbangkan dalam pengobatan penyakit lumpuh otak adalah biaya terapi. Menurut CDC (Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat) diperkirakan biaya untuk perawatan pasien dengan celebral palsy seumur hidup hampir mencapai 1 juta dolar AS. Tentunya banyak keluarga pasien yang tidak siap secara finansial untuk pengobatan tersebut.

Melihat mahalnya pengobatan untuk pasien lumpuh otak, diperlukan bantuan banyak pihak agar para orang tua bisa membiayai terapi pengobatan anak-anak mereka. Kita bisa membantu para pasien yang tidak mampu tersebut melalui WeCare.id. 

Mari salurkan donasi kita melalui situs web WeCare.id atau aplikasi WeCare.id yang bisa diunduh di Google Play atau App Store. Aplikasi WeCare.id membuat berdonasi jadi mudah dan praktis serta bisa dilakukan kapan saja.

Yuk, ulurkan tanganmu untuk bantu sesama bersama WeCare.id!

Referensi

Celebral Palsy Guide. (2024). Cerebral Palsy Cure. (2024). Diambil kembali dari cerebralpalsyguidance.com.

Celebral Palsy Guide. (2023). Cerebral palsy treatment. Diambil kembali dari cerebralpalsyguide.com.

First successful treatment of pediatric cerebral palsy with autologous cord blood: Awoken from a persistent vegetative state. (2013). Diambil kembali dari sciencedaily.com.

Honan, I. dkk. (2021). Is the search for cerebral palsy ‘cures’ a reasonable and appropriate goal in the 2020s? Developmental Medicine & Child Neurology.

Paradise, D. (2023). Cord Blood Stem Cells May be Future Therapy for Cerebral Palsy. Diambil kembali dari cryo-cell.com.Treatment. (2018). Diambil kembali dari nhs.uk.

Sumber Featured Image : Robina Weermeijer on Unsplash