Apakah Baik Makan Yogurt Saat Buka Puasa dan Sahur?

Apakah Baik Makan Yogurt Saat Buka Puasa dan Sahur?

Saat buka puasa, kebanyakan orang lebih memilih minuman manis dan gorengan sebagai menunya. Menu sahur biasanya lebih praktis dengan mengonsumsi frozen food seperti nugget atau sosis. Jika terus-terusan mengonsumsi makanan dan minuman seperti ini selama bulan puasa, dikhawatirkan akan membahayakan kesehatan. Pernahkah terpikir untuk makan yogurt saat buka atau sahur?

Mengenal Yogurt yang Populer di Asia Barat dan Timur Tengah

Yogurt merupakan makanan yang terbuat dari susu yang difermentasi oleh bakteri tertentu, seperti Lactobacillus bulgaricus dan Streptococcus thermophilus. Makanan ini populer di berbagai budaya, terutama di Asia Barat dan Timur Tengah. 

Kata yogurt dipercaya berasal dari bahasa Turki, yaitu “yoğurmak“, yang artinya menebalkan, menggumpal, atau membekukan. Dalam catatan sejarah digambarkan para penggembala nomaden membawa susu dalam kantong yang terbuat dari kulit hewan. 

Enzim alami di dalam kantong yang dibawa dekat dengan tubuh menghasilkan panas tubuh yang cukup untuk menfermentasi susu, menghasilkan makanan yang dapat dimakan dan lebih tahan lama dari susu, sehingga diperkenalkanlah yogurt!

Mengapa Makan Yogurt Saat Berbuka dan Sahur Baik?

Yogurt dibuat dari susu yang dipanaskan dan dicampur dengan bakteri tertentu, khususnya Lactobacillus bulgaricus dan Streptococcus thermophilus, dan dibiarkan selama beberapa jam pada suhu hangat, sekitar 43-46°C. Bisa ditambahkan pula bakteri jenis lain, yaitu bakteri lactobacilli dan bifidobacteria. Bakteri tersebut mengubah gula dalam susu, yang disebut laktosa, menjadi asam laktat, yang membuat susu menjadi kental dan memiliki rasa asam.

Orang-orang di negara-negara Timur Tengah biasa makan yogurt saat  berbuka puasa. Hal ini bukan tanpa alasan, karena yogurt memiliki banyak manfaat bagi tubuh, khususnya pada saat berpuasa. Berikut ini adalah beberapa alasan mengapa yogurt baik untuk buka puasa:

Menjaga kesehatan saluran pencernaan

Ketika berpuasa proses pencernaan tubuh kita menjadi lambat sehingga sering terkena sembelit. Dibutuhkan bakteri baik untuk membantu lancarnya proses pencernaan. Alasan makan yogurt saat berbuka dan sahur adalah karena makanan ini mengandung bakteri baik yang dikenal dengan nama probiotik. 

Probiotik membantu menjaga kesehatan mikroflora dalam saluran pencernaan, sehingga dapat mencegah masalah pencernaan seperti diare dan sembelit. Selain itu, yogurt juga mengandung asam laktat yang dapat membantu memperkuat dinding usus.

Mengurangi rasa haus

Ternyata makan yogurt bisa mengurangi rasa haus saat puasa. Ini karena yogurt juga mengandung banyak air dan elektrolit, seperti natrium dan kalium, yang dapat membantu mengurangi rasa haus. Hal ini sangat penting saat berbuka puasa, karena tubuh membutuhkan cairan untuk menggantikan cairan yang hilang selama berpuasa.

Menjaga berat badan

Yogurt mengandung protein dan karbohidrat yang seimbang, sehingga dapat membantu menjaga berat badan. Selain itu, yogurt juga mengandung bakteri baik yang dapat membantu meningkatkan metabolisme tubuh. 

Klik Untuk Donasi - Bahagiakan Anak Yatim dan Dhuafa Penghafal Quran
  1. Terdanai Rp.4,919,100
  2. Pencapaian 4.26%
  3. Donatur 92

Baik untuk kesehatan tulang

Yogurt mengandung kalsium yang baik sekali untuk kesehatan tulang. Kalsium sangat penting untuk mencegah osteoporosis dan membantu menjaga kekuatan tulang. Makan yogurt saat buka dan sahur baik untuk kesehatan tulang.

Menjaga kesehatan jantung

Kandungan kolesterol dalam yogurt rendah, sehingga dapat membantu menjaga kesehatan jantung. Selain itu, yogurt juga mengandung asam lemak omega-3 yang baik untuk kesehatan jantung.

Baik untuk kesehatan sistem kekebalan tubuh

Yogurt mengandung banyak vitamin dan mineral yang baik untuk sistem kekebalan tubuh, seperti vitamin B12, magnesium, dan zinc. Selain itu, yogurt juga mengandung protein yang baik untuk membangun sel-sel baru dalam tubuh. Dengan makan yogurt di saat puasa, sistem kekebalan tubuh akan tetap terjaga.

Rekomendasi Cara Makan Yogurt Saat Buka Puasa dan Sahur

Rasa asam pada yogurt membuat beberapa orang ragu untuk makan yogurt saat buka dan sahur. Jika takut akan terkena masalah lambung karena mengonsumsi yogurt, berikut ini beberapa tipsnya yang diambil dari berbagai sumber:

Minum terlebih dulu sebelum makan yogurt

Ketika berbuka, batalkan puasa dengan minum air putih terlebih dulu. Setelah itu baru ikuti dengan mengonsumsi yogurt

Tambahkan Buah Segar

Tambahkan potongan buah segar ke dalam yogurt untuk meningkatkan kandungan serat, vitamin, dan mineral pada sajian Anda. Jika takut bermasalah saat makan yogurt, pilih buah-buahan yang tidak asam, seperti pisang.

Campurkan cereal

Cara makan yogurt lainnya adalah dengan mencampurkannya dengan cereal. Yogurt dan cereal keduanya merupakan makanan yang sehat dan dapat memberikan nutrisi penting untuk tubuh. Yogurt mengandung bakteri baik yang dapat membantu memperbaiki keseimbangan mikrobiom usus dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh. 

Cereal yang sehat juga mengandung banyak serat, vitamin, mineral, dan karbohidrat kompleks. Namun, sebaiknya pilihlah jenis cereal yang rendah gula tambahan dan tinggi serat seperti oatmeal, sereal gandum, atau granola.

Campurkan kacang-kacangan

Tambahkan kacang-kacangan seperti almond, kenari, atau kacang mete saat makan yogurt. Kacang-kacangan mengandung lemak sehat dan protein yang dapat membuat kenyang lebih lama.

Rajut Kebahagiaan, Raih Kesempurnaan Ibadah Ramadhan

Pilih yogurt yang rendah gula dan bebas tambahan bahan kimia 

Yogurt alami atau greek yogurt biasanya merupakan pilihan yang baik karena tinggi protein dan rendah gula. Bisa juga pilih yogurt biasa yang rasa original tanpa tambahan pemanis lainnya.

Melansir laman situs Kompas, Hardiansyah, pakar gizi dan juga profesor dari IPB, menyebutkan bahwa rasa asam pada yogurt itu alami jadi tidak terlalu kuat. Karena itu, makan yogurt yang agak asam saat buka dan sahur tidak apa-apa. 

Di bulan puasa ini, selain menjaga kesehatan dengan mengonsumsi makanan sehat, seperti yogurt, kita juga dianjurkan untuk banyak beramal. Kita bisa berdonasi untuk para pasien yang membutuhkan bantuan biaya pengobatan melalui WeCare.id. Caranya yaitu dengan mengunjungi situs web WeCare.id atau unduh aplikasi WeCare.id di Google Play atau App Store untuk donasi mudah dan praktis kapan saja. 

Yuk, ulurkan tanganmu untuk bantu sesama bersama WeCare.id!

Referensi

Afifah, M. N. (2023). Kenapa Yogurt Baik untuk Berbuka Puasa? Kenali Manfaat dan Anjurannya. Diambil kembali dari health.kompas.com.

Elliott, B. & Ramburger, L. (2022). 6 Impressive Health Benefits of Yogurt. Diambil kembali dari healthline.com.

Garg, P. (2022). 10 Health Benefits of Eating Yoghurt Every Day! Diambil kembali dari pharmeasy.in.

Luxofood. (2023). 7 Health Benefits of Yogurt for Your Busy Life. Diambil kembali dari luxofood.com.

Witt, P. (2022). How to Fast With Yogurt. Diambil kembali dari leaf.tv.

YEREBAKAN, H. (2015). The health benefits of fasting during Ramadan. Diambil kembali dari dailysabah.com.Yogurt. (2019). Diambil kembali dari hsph.harvard.edu

Sumber Featured Image : Sara Cervera on Unsplash